WhatsApp Image 2024-02-07 at 19.33.04_8501907b
previous arrow
next arrow
xr:d:DAF-4xttWGo:71,j:1941474905019999148,t:24040103
previous arrow
next arrow

Komitmen Berikan Inovasi Daerah Di Kota Pangkalpinang, Bappeda PGK Tekankan OPD-OPD Fokus Pada Pembuatan Inovasi

KOPPINEWS.ID, PANGKALPINANG – KAMIS (15/06/2023). Seiring perkembangan zaman, dibutuhkan Inovasi setiap hari. Senada dengan pernyataan tersebut maka Pemerintah Kota Pangkalpinang khususnya Bappeda berkomitmen untuk berikan inovasi daerah di Kota Pangkalpinang dengan fokus kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam pembuatan Inovasi. Pembahasan tersebut berlangsung dalam RAKOR KONWIL II APEKSI SUMBAGSEL yang diadakan di Ruang Rapat Bappeda Kota Pangkalpinang. Dalam Rapat Koordiansi tersebut dilangsungkan juga pemberian penghargaan dengan kategori Sangat Inovatif dan Inovatif kepada OPD yang terus berkarya, berkreasi dan memunculkan ide-ide cemerlang untuk pelayanan kepada masyarakat.

Adapun perangkat daerah yang mendapat penghargaan kategori Sangat Inovatif adalah Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Dinas Kominfo, Dinas Perumahan dan Permukiman, Puskesmas Girimaya, Dinas Pangan dan Pertanian, Dinas Kelautan dan Perikanan, RSUD Depati Hamzah, Puskesmas Pangkalbalam, Puskesmas Gerunggang, Sekretariat Daerah, Dinas PU dan Penataan Ruang, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Kecamatan Gabek, dan BKPSDMD Kota Pangkalpinang.

Baca juga  Mie Go Paparkan Tugas dan Fungsi ASN pada Orientasi PPPK Pangkalpinang

Pada kategori Inovatif diraih oleh Kecamatan Rangkui, Kecamatan Bukit Intan, BKPSDMD, Puskesmas Selindung, Kecamatan Gabek, Diskominfo, Puskesmas Selindung, Kecamatan Gabek, Kecamatan Gerunggang, dan Kelurahan Bacang.

Dalam Rapat Kordinasi tersebut dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, Ahmad Subekti dan berharap agar seluruh OPD senantiasa membuat inovasi. Karena menurutnya dengan inovasi akan membuat kita mudah dalam berkreasi. Sependapat dengan Ahmad Subekti, Kepala Bappeda dan Litbang Kota Pangkalpinang, Yan Rizana meminta kepada semua OPD agar inovasi yang telah ada tetap harus berfungsi terus menerus dan jangan sampai stop dengan harapan setiap OPD itu minimal ada inovasi disetiap tahunnya.

Baca juga  BKOW dan Harpi Provinsi Kep. Babel Gandeng Wardah Kosmetik untuk Gelar Beauty Class

Demikianlah komitmen Bappeda untuk memberikan Inovasi Daerah Di Kota Pangkalpinang dengan berharap kedepannya selalu ada Inovasi cemerlang untuk pelayanan kepada masyarakat.




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *